9 Kali Berturut-turut Pemkot Palu Kembali Raih Predikat WTP dari BPK Perwakilan Sulteng

By BPKAD Staff Admin 30 Mei 2024, 12:02:57 WIB Pelaksanaan Evaluasi
9 Kali Berturut-turut Pemkot Palu Kembali Raih Predikat WTP dari BPK Perwakilan Sulteng

bpkad.palukota.go.id, Pemerintah Kota Palu Kembali Meraih prestasi Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas laporan keuangan tahun anggaran 2023 dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Sulteng pada Senin 27-05-2024.

  Kota Palu dalam capaiannya, sudah 9 kali meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian.Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Kota Palu diterima langsung Walikota Palu H.Hadianto Rasyid, S.E Bersama Ketua DPRD Kota Palu H.Armin Soputra, S.T, di Gedung Auditorium lantai tiga ruang Lobo Kantor BPK Perwakilan Provinsi Sulteng.

  LHP ini diserahkan langsung Kepala BPK Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Sulteng Binsar Karyanto P. S.T., CSFA disaksikan para bupati dan Pj se Sulteng.

Baca Lainnya :

  Hadir pula mendapingi Walikota Palu Sekda Kota Palu Irmayanti, S.Sos, M.M, Kepala BPKAD Kota Palu Romy Sandy Agung dan sejumlah pejabat pemkot palu lainnya.

  Wali Kota Palu H.Hadianto Rasyid, S.E dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah kabupaten dan kota palu tahun anggaran 2023 berdampak positif terhadap pemerintah kota palu dan kabupaten se selawesi tengah.

  Pemeriksaan dilakukan untuk mengetahui dan menilai atas Kredibilitas, kebenaran, kecermatan, dan keandalan informasi atas pengelolaan dan tanggung jawab keuangan daerah.

  Kami menyadari bahwa akuntabilitas dan tranparansi pengelolaan keungan, merupakan suatu wujud pertanggungjawaban atas kinerja pemerintah. Pengelolaan keuangan daerah sebagai bagian pelaksanaan amanah masyarakat kepada pemerintah, merefleksikan pola demokrasi, dan sebagai upaya kendali atas integritas pemerintah dalam mempertegas prosperity development.

  Untuk itu, pengelolaan keuangan daerah perlu dilakukan secara tertib, efisien, ekonomis, efektif, transparan, dan bertanggung jawab dengan memperhatikan rasa keadilan, kepatutan, manfaat untuk masyarakat, serta taat pada ketentuan peraturan perundang-undangan.

  Nilai-nilai integritas, independensi dan profesinalisme BPK perwakilan Sulawesi Tengah, telah berperan serta membangun pengelolaan keuangan Pemda Kabupaten dan Kota se Sulawesi Tengah. Bukan berperan sebagai pencari-cari kesalahan, tetapi BPK perwakilan Sulawesi Tengah telah menjadi mitra strategis dan mitra navigasi.

  Menempatkan posisi sebagai fasilitator dan mitra kerja yang menemani proses pembelajaran dan implementasi tata Pemerintahan yang baik di Sulawesi Tengah. Kemitraan dengan BPK berada dalam rambu bingkai kohesi Profesionalitas, tanpa menabrak rambu-rambu independensi dan regulasi.

  Kami tentunya bersyukur dan menerima hasil pemeriksaan atas pengelolaan keuangan daerah. Penyerahan LHP tahun anggaran 2023 merupakan bahan untuk Introspeksi Pemerintah daerah kota palu dan kabupaten. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan pendapatan daerah, belanja daerah serta tata Kelola aset.

  Terkait rekomendasi telah disampaikan oleh BPK RI kepada kami, yaitu klausul penyetoran atau pengembalian kelebihan pembayaran, sebagian besar telah diselesaikan sebelum pemeriksaan berakhir dan yang belum menyetorkan akan segera dilakukan penyetoran.

  Sementara unutk rekomendasi yang memerlukan perubahan kebijakan, dan atau perlu penyusunan kebijakan baru, akan kami selesaikan sesegera mungkin. Olehnya, perkenalkan kami, atas nama pemerintah kota palu dan pemerintah kabupaten se Sulawesi tengah menyampaiakn apreseasi yang setinggi-tingginya kepada badan pemeriksa keuangan republik indonesia atas rekomendasi untuk pengelolaan keuangan, pengelolaan aset dan barang milik daerah, efisiensi penggunaan anggaran melalui pencegahan dan pengurangan pemborosan atas belanja daerah, efektivitas pelaksanaan tugas dan fungsi, serta arahan lainnya yang berimplikasi pada percepatan pencapaian kesejahteraan masyarakat.

   Sebelum mengakhiri sambutan ini, perkenan saya menyampaikan terima kasih kepada bapak Binsar Karyanto Pangaribuan, S.T, M.M., CSFA selaku kepala badan periksa keuangan republik indonesia Perwakilan provinsi Sulawesi tengah, serta seluruh pejabat pemeriksaan yang telah melakukan pemeriksaan laporan keuangan pemerintah kota palu dan pemerintah kabupaten se sulawesi tengah. Insya Allah arahan dan masukan bapak/ibu selama pemeriksaan akan bernilai ibadah disisi Allah SWT Tuhan Yang Maha Esa.

   Selanjutnya, kami juga mohon maaf sebesar-besarnya atas segala kekhilafan dan tindakan  tidak  berkenan. selama dalam proses pemeriksaan. mulai entry meeting proses pemeriksaan, exit meeting, sampai dengan penyerahan hasil pemeriksaan.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment